Tertarik kuliah Keimigrasian? Cek Poltekim!

Author:

Poltekim atau Polteknik Keimigrasian adalah sebuah sekolah kedinasan yang berada di bawah naungan Kementerian Hukum dan HAM. Sama seperti halnya Poltekip (Politeknik Ilmu Pemasyarakatan).

Nah, kapan sih berdirinya Poltekim? Apasih visi dan misinya serta apa aja keunggulannya?

Untuk menjawab semua keingintahuan teman-teman. Mari kita uraian apa-apa saja yang menarik untuk dibahas seputaran Poltekim ini, yuk!

baca juga: https://kahanan.com/2021/12/13/ipdn-dan-kader-pemerintahan/

Sejarah Awal

Pada awalnya, Poltekim ini didirikan pada tahun 1962 namun sayangnya sempat terhenti dan difungsikan kembali pada sekitaran tahun 1999-2000. Menariknya, pertama kali didirikan Poltekim ini Bernama Akademi Imigrasi (AIM) dan kemudian seiring berjalannya waktu terjadilah transformasi-transformasi hingga mnejadi Potekim yang kita ketahui sekarang ini. Tujuan dari didirikannya sekolah kedinasaan ini untuk terselenggaranya Pendidikan professional kedinasan, terutama diarahkannya pada penerapan keahlian dan ilmu bidang keimigrasian.

Untuk sistem pendidikan di Poltekim ini mengacu pada pengajaran, pelatihan dan pengasuhan.

Pengajaran

Pengajaran adalah kegiatan belajar-mengajar yang bertujuan untuk mahasiswa dan mahasisi memperoleh, memperluas dan memperdalam ilmu pengetahuan akademik yang diajarkan oleh dosen-dosen atau para pengajar. Cara penyampaiannya dapat berupa kuliah, instruksi maupun ceramah. Metode pangajaran ini menitikberatkan aspek kecerdasan dan intelektualitas dengan bobot sekitar 50%. Mata kuliah yang didapat seperti mata kuliah umum, mata kuliah khusus, mata kuliah keahlian dan mata kuliah keterampilan dibidang ilmu hukum, sosial dan paling penting pada ilmu keimigrasian. Akhir dari masa Pendidikan di bidang pengajaran ini adalah diadakannya siding karya tulis akhir bagi mahasiswa/ taruna tingkat 3 yang mana mahasiswa-mahasiswi atau taruna-taruni wajib memaparkan hasil tulisan yang telah dibuat dan mampu mempertahankan pendapat mereka di hadapan penguji.

Pelatihan

Kegiatan ini adalah pengaplikasikan teori di lapangan yang kemudian akan menjadi tolak ukur kemampuan dan dominasi dari pengetahuan akademik. Metode ini menitikberatkan aspek keterampilan dan profesonalisme dengan bobot nilai 20%. Di bidang pelatihan ini, mahasiswa-mahasisi akan dilatih dalah pelatihan Bahasa asing seperti bahasa inggris, bahasa mandarin, bahasa jeoang dan bahasa belanda. Selain itu mahasiswa-mahasiswi atau taruna-taruni juga akan dibekali pelatihan computer. Selain itu mereka juga akan dilatih pada bidang ketahanan diri seperti bela diri Karate dan Tae Kwon Do. Lainnya, mereka juga akan dilatih di bidang kekuatan fisik yaiotu berupa senam, volley dan tennis. Menariknya, tidak hanya itu, mereka juga akan dilatih tentang keseimbangan ritme tubuh. Sehingga mahasiswa-mahasiswi akan dilatih untuk pelatihan dansa internasional seperti cha-cha, salsa dan lainnya yang berguna untuk kemampuan mereka di dalam pergaulan Internasional.

Pengasuhan

Pengasuhan adalah kegiatan yang bersifat membimbing dan mengasuh yang bertujuan untuk menanamkan, memantapkan dan mengamalkan nilai-nilai budaya bangsa. Metode ini menitikberatkan aspek mental dan kepribadian dengan bobot 30%.

Pengasuhan ini diharapkan mampu membentuk kepribadian taruna dan taruni. Yang mana, taruna dan taruni diharapkan memiliki kemampuan bertanggung jawab, Kerjasama, percaya diri, disiplin dan kemampuan mengendalikan diri. Dengan adanya pengasuhan, taruna-taruni dibimbing langsung oleh pengasuhan para pembina dan mereka diarahkan untuk bisa membentuk kepribadian yang lebih baik lagi seiring berjalannya waktu dengan pembinaan mental ideologi, pembinaan  jiwa korsa, pembinaan watak, pembinaan fisik dan pembinaan rohani.

Dari metode-metode Pendidikan yang diusung oleh Poltekim ini, ternyata memiliki visi dan misi yang luar biasa keren loh. Berikut visi dan misinya:

Visi

Menjadi Perguruan Tinggi Kedinasan terkemuka di Indonesia yang menghasilkan Aparatur Sipil Negara di bidang Keimigrasian yang memiliki kompetensi berstandar internasional

Misi

  1. Menyelenggarakan program pembelajaran berkualitas tinggi dalam rangka penguasaan pengetahuan dan keahlian di bidang Keimigrasian yang berstandar internasional;
  2. Melaksanakan program pelatihan dalam rangka menumbuhkan dan meningkatkan kemampuan profesional;
  3. Menyelenggarakan penelitian terapan berkualitas tinggi dalam rangka pengembangan dan penerapan pengetahuan dan keahlian di bidang Keimigrasian yang berstandar internasional;
  4. Melakukan pengabdian kepada masyarakat berkualitas tinggi dalam rangka penerapan pengetahuan dan keahlian di bidang Keimigrasian yang berstandar internasional;
  5. Melaksanakan program pengasuhan dalam rangka membentuk jati diri peserta didik yang tanggap, tanggon, trengginas dan welas asih;
  6. Menyelenggarakan nilai kejuangan sehingga terbentuk sikap pembiasaan untuk beribadah, berakhlak mulia, belajar terus menerus, berkarya, bermanfaat, bersahaja dan bersih hati.

Sekolah kedinasan Poltekim ini menyediakan 3 Jurusan yang dapat dipilih, yakni:

Daftar Jurusan

  1. Hukum Keimigrasian
  2. Administrasi Keimigrasian
  3. Manajemen Teknologi Keimigrasian
  4. Keimigrasian

Hal penting lainnya yang harus teman-teman pahami adalah setelah lulus dari Pendidikan, taruna/ taruni akan diangkat menjadi calon ASN Kementerian Hukum dan HAM yang diproyeksikan menduduki formasi analis keimigrasian dan di tempatkan di unit pelayanan teknis imigrasi di seluruh Indonesia. Jadi, teman-teman harus bersedia ditempatkan di mana saja di Kawasan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Bagi teman-teman yang memiliki minat untuk menjadi taruna dan taruni Poltekim ini. Yang harus dicek terlebih dahulu adalah persyaratan pendaftaran, apakah teman-teman bisa untuk melanjutkan pendaftaran atau tidak bisa diketahui dari persyaratan pendaftaran ini. Berikut sedikit uraian tentang penrsyaratan pendaftaran:

Persyaratan

  1. Warga Negara Republik Indonesia
  2. Pria/Wanita
  3. Pendidikan SMA sederajat dengan nilai Ijazah rata-rata 7,0 dan nilai Bahasa Inggris sekurang-kurannya 7,0 pada rapor semester akhir. Khusus untuk putra daerah asli Papua dan Papua Barat nilai Ijazah rata-rata 6,0 dan nilai Bahasa Inggris 6,0
  4. Usia serendah-rendahnya 17 tahun dan tidak lebih dari 22 tahun (dibuktikan dengan akte Kelahiran/surat keterangan lahir)
  5. Tinggi Badan minimal Pria 165 cm, Wanita minimal 158 cm, berat badan seimbang (ideal) berdasarkan hasil pengukuran yang dilaksanakan pada saat verifikasi dokumen asli
  6. Berbadan sehat, bebas HIV/AIDS, tidak cacat fisik dan mental, tidak buta warna, bebas narkoba, tidak memakai kacamata atau softlens dan tidak tuli
  7. Bagi pria tidak bertato/bekas tato dan tidak ditindik/bekas tindik telinganya atau anggota badan lainnya, kecuali yang disebabkan oleh ketentuan agama/adat
  8. Bagi wanita tidak bertato/bekas tato dan tidak ditindik/bekas tindik anggota badan lainnya selain telinga
  9. Belum pernah menikah dibuktikan dengan Surat Keterangan dari Lurah dan bersedia tidak menikah selama pendidikan
  10. Bersedia ditempatkan di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan dan Imigrasi di seluruh Wilayah Indonesia
  11. Tidak pernah putus studi / drop out (DO) dari Politeknik Ilmu Keimigrasian di Akademi/Sekolah kedinasan pemerintah lainnya;
  12. Membuat dan mengisi formulir pernyataan dan melengkapi surat-surat keterangan lainnya setelah dinyatakan diterima sebagai calon taruna/taruni
  13. Tidak sedang menjalani ikatan dinas / pekerjaan dengan instansi / perusahaan lain.

Nah, itulah sedikit uraian dan pembahasan tentang Politeknik Imigrasi, ya. Bagi teman-teman yang merasa memenuhi kualifikasi persyaratan pendaftaran maka selanjutnya teman-teman butuh mencari info lanjutan lainnya seperti tata cara pendaftaran, dokumen yang harus disiapkan, tangga pembukaan pendaftaran dan penutupan pendaftaran dan lain sebagainya. Untuk tata cara pendaftaran dan beberapa hal yang lebih spesifik bisa teman-teman kunjungi laman berikut https://catar.kemenkumham.go.id/

Enjoy dan salam sukses!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *