Ini Dia Daftar Pekerjaan Dengan Gaji Tertinggi di Indonesia!

Author:

Daftar pekerjaan dengan gaji tertinggi – Untuk bisa bertahan hidup maka seseorang perlu bekerja. Ada berbagai macam profesi yang menghasilkan uang untuk memenuhi kehidupan sehari-hari misalnya adalah pegawai kantoran, pengusaha, buruh pabrik, supir, petani, nelayan, pilot, peternak, pelayan dan lain sebagainya. Macam-macam profesi tersebut tentunya memiliki tanggung jawab yang berbeda-beda juga serta upah atau penghasilan yang bervariasi juga. Tinggi rendahnya upah atau penghasilan seorang pekerja tergantung pada jenis pekerjaannya serta posisinya pada pekerjaan tersebut. 

Tahukah kamu pekerjaan apa saja yang mendapatkan gaji atau upah tertinggi di Indonesia? Penasaran? Untuk mengetahui jawabannya simak informasinya berikut ini ya.

Daftar Pekerjaan dengan Gaji Tertinggi di Indonesia

Memiliki pekerjaan yang mapan dan bergaji besar tentu impian setiap orang. Tahukah kamu pekerjaan apa saja yang memiliki gaji tertinggi di Indonesia? Berikut informasinya.

Corporate Suite Roles (C-Suite Roles)

Menurut riset Michael Page, gaji tertinggi di Indonesia salah satunya pada level corporate suite. Posisi eksekutif dalam perusahaan yaitu Chief Financial Officer, Chief Executive Officer serta Chief Operating Officer digaji sekitar Rp. 137.000.000 hingga Rp. 250.000.000. Fantastis bukan?

Ahli Teknik Perminyakan

Sudah banyak yang tahu bahwa bekerja di industri perminyakan dapat menghasilkan gaji yang tinggi. Salah satu profesi dalam industri perminyakan yang bisa mendapatkan gaji yang besar adalah ahli teknik perminyakan. Ahli teknik perminyakan di PT. Pertamina (fresh graduate) mendapatkan gaji Rp. 8.000.000 hingga Rp. 15.000.000 per bulan. Sedangkan perusahaan Total Oil Indonesia memberikan gaji untuk fresh graduate sebesar Rp. 12.000.000 per bulan dan level menengah serta senior sebesar Rp. 70.000.000 hingga Rp. 100.000.000 per bulan.

Head of Finance

Head of Finance adalah salah satu profesi yang termasuk ke dalam daftar gaji tertinggi di Indonesia yakni Rp. 115.000.000 per bulan.

Direktur Marketing

Direktur marketing berperan penting bagi perusahaan karena tanpa direktur marketing pelanggan baru tidak pernah akan didapatkan dan untuk meningkatkan kesadaran terhadap merek dari perusahaan tersebut serta berperan penting untuk meningkatkan pasar. Tak heran jika posisi sebagai direktur marketing mendapat penghasilan sebesar Rp. 110.000.000 hingga Rp. 150.000.000 per bulan, sepadan dengan tugasnya yang sangat penting untuk keberlangsungan perusahaan.

Dokter Spesialis

Profesi sebagai dokter memang sangat menghasilkan terlebih jika dokter spesialis. Profesi dokter spesialis di rumah sakit swasta pada umumnya diupah paling rendah Rp. 50.000.000 per bulan.

Ahli Konstruksi

Saat ini pembangunan sedang gencar-gencarnya di Indonesia. Tak heran jika bekerja di industri infrastruktur dapat berpenghasilan tinggi. Contohnya, untuk posisi project manager di bidang konstruksi bisa mendapatkan gaji Rp. 30.000.000 hingga Rp. 70.000.000 per bulan. Sedangkan ahli konstruksi berlatar pendidikan S1 mendapatkan gaji Rp. 20.000.000 per bulan dan yang berlatar belakang S3 bisa mendapatkan gaji Rp. 60.000.000 per bulan.

Pilot Pesawat Komersial

Gaji seorang pilot pesawat komersial  di Indonesia yang sudah senior bisa mencapai Rp. 100.000.000 hingga Rp. 150.000.000 per bulan belum termasuk tunjangannya.

Direktur Supply Chain

Seorang direktur supply chain di Indonesia memperoleh pendapatan per bulan sebesar Rp. 103.000.000. 

Head of Human Resources

Posisi head of human resources sangat penting dalam perusahaan. Head of human resources memiliki tanggung jawab yang besar dalam perusahaan untuk kemajuan SDM di perusahaan tersebut. Jangan heran kalau head of human resources mendapatkan gaji yang tinggi yaitu Rp. 30.000.000 per bulan.

Kepala Pengadaan/ Procurement

Kepala Pengadaan atau procurement sangat berperan penting dalam perusahaan karena bertanggung jawab penuh mengawasi pembelian yang dilakukan perusahaan. Kepala pengadaan di Indonesia memperoleh gaji sebesar Rp. 99.000.000 per bulan.

Head of Legal

Seorang head of legal dalam suatu perusahaan publik mendapatkan gaji per bulan sebesar Rp. 57.000.000 hingga Rp. 91.000.000 per bulan. Tugas seorang head of legal dalam perusahaan adalah sebagai penasihat bisnis untuk CEO serta harus dapat membantu mendorong efisiensi dalam perusahaan dengan memanfaatkan teknologi hukum.

IT Specialist

Perkembangan teknologi semakin pesat. Oleh sebab itu profesi sebagai IT specialist sangat menjanjikan dan banyak dicari oleh perusahaan, apapun sektornya pasti membutuhkan IT specialist. Pekerjaan sebagai IT specialist sangat menjanjikan apalagi jika memiliki banyak pengalaman maka gaji per bulannya akan semakin tinggi. Sebagai contoh untuk seorang software engineer, gaji per bulannya adalah Rp. 15.000.000 hingga Rp. 30.000.0000.

Ahli Fisika

Berdasarkan hasil survei di tahun 2015, profesi ahli fisika di Indonesia mendapatkan gaji hingga Rp. 1.480.000.000 per tahun.

Direktur Keuangan

Profesi lainnya yang mendapatkan gaji tertinggi di Indonesia adalah direktur keuangan. Profesi direktur keuangan bisa mendapatkan gaji hingga Rp. 300.000.000 per bulan.

Ahli Pertambangan

Profesi sebagai ahli pertambangan adalah profesi yang tidak mudah. Tetapi profesi ini sangat menjanjikan karena per bulannya seorang ahli pertambangan level senior bisa mendapatkan gaji per bulan sekitar Rp. 30.000.000. 

Staf Perpajakan

Profesi staf perpajakan di Indonesia banyak diminati oleh masyarakat Indonesia karena dapat memperoleh gaji yang cukup besar. Seorang staf perpajakan di Direktorat Jenderal Pajak di Indonesia mendapatkan gaji sebesar Rp. 8.000.000 hingga Rp. 21.000.000 per bulan

Marketing

Setiap perusahaan apapun sektornya pasti membutuhkan ahli marketing. Profesi ini sangat menjanjikan karena upahnya yang tinggi. Posisi direktur marketing dalam suatu perusahaan bisa mendapatkan gaji per bulan sekitar Rp. 110.000.000 hingga Rp. 150.000.000.

Dokter Gigi

Selain dokter spesialis, profesi sebagai dokter gigi  terutama spesialisasi ortodontik, bedah mulut dan prostodonsia bisa mendapatkan penghasilan hingga Rp. 20.000.000 lebih per bulan.

Pengacara

Profesi pengacara bertugas memberikan bantuan hukum untuk menyelesaikan kasus baik perdata maupun pidana. Gaji seorang pengacara itu beragam namun gaji seorang pengacara tertinggi dalam setahun bisa mencapai Rp. 1.700.000.000.

Anggota DPR

Pasti di antara kalian sudah tau kalau menjadi anggota DPR di Indonesia bisa mendapatkan gaji yang tinggi. Penghasilan total dari anggota DPr bisa mencapai Rp. 55.000.00 per bulan.

Content Manager

Seorang content manager di Indonesia bisa memperoleh gaji hingga Rp. 20.000.000 per bulan apabila telah memiliki pengalaman kerja minimal selama 5 tahun.

Ahli Bedah Saraf

Ahli bedah saraf yang bertugas melakukan diagnosis dan mengobati gangguan sistem saraf pusat manusia melalui pembedahan bisa mendapatkan penghasilan hingga Rp. 5.430.000.000 per tahun.

Head of Risk

Seorang head of risk bertugas untuk melindungi perusahaan dari risiko pada semua tingkatan, yaitu risiko keuangan, risiko kepatuhan maupun  risiko strategis. Dengan kata lain head of risk berperan penting untuk melindungi kepentingan perusahaan. Seseorang yang berprofesi sebagai head of risk berpenghasilan Rp. 150.000.000 per bulan.

Nah, itu dia daftar pekerjaan atau profesi dengan gaji tertinggi di Indonesia. Berminat mengisi profesi tersebut?

Apoteker

Apoteker adalah seseorang yang bertugas meracik obat di apotik. Bekerja sebagai apoteker membutuhkan ketelitian yang sangat tinggi karena berhubungan dengan kesehatan manusia. Oleh sebab itu, apoteker bisa memperoleh penghasilan hingga Rp. 1.460.000.000 per tahunnya.

Keyword: Daftar pekerjaan dengan gaji tertinggi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *